Sesuaikan kapasitas mesin pencuci piring dengan kebutuhan di rumah . | Shutterstock

Wajib Tahu Sebelum Membeli Mesin Pencuci Piring

author
Ratih Sukma Pertiwi
Minggu, 2 Juni 2024 | 10:00 WIB

Penulis: Sri Isnaeni

Mencuci piring menjadi salah satu pekerjaan yang paling sering kita lakukan di dapur. Mau tidak mau, kita harus mencuci bukan saja piring kotor tetapi juga segala peralatan bekas memasak, gelas, hingga sendok dan garpu.

Nah, agar lebih praktis, beberapa orang memilih untuk menggunakan mesin pencuci piring. Untuk Cookiners yang ingin memakai mesin pencuci piring, ada sejumlah hal yang perlu diketahui sebelum membelinya.

1.Ketahui jenisnya

Mesin pencuci piring (dishwasher) biasanya ada 3 jenis, yaitu:

  • Permanen (built-in)

Jenis mesin pencuci piring ini adalah yang paling umum digunakan, yaitu yang biasanya diletakkan di bawah meja (under counter) dan membutuhkan instalasi sambungan pipa. Ukuran yang biasanya tersedia adalah tinggi 34 inci, lebar 24 inci, dan kedalaman antara 24-28 inci. 

Kelebihan mesin pencuci piring jenis ini, biasanya memiliki fitur yang lebih banyak, seperti pengaturan pencucian, pengeringan khusus, dan kapasitas yang lebih besar.

Baca juga: Tips Merawat Alat Masak Berbahan Kayu agar Bebas Bau dan Jamur

  • Meja (countertop)

Seperti namanya, jenis mesin pencuci piring ini dirancang untuk diletakkan di atas meja atau counter dapur. Jenis ini membutuhkan sambungan pipa air dari kran wastafel dapur dan selang pembuangan air kotor ke wastafel, serta memerlukan stop kontak terdekat untuk mengalirkan listrik.

Dimensi mesin pencuci piring jenis ini biasanya lebar 20-24 inci, tinggi 32-34 inci dengan kedalaman 22-26 inci.

  • Portabel

Jenis portabel menjadi pilihan paling bagus untuk Cookiners yang memiliki area dapur terbatas. Karena, selain ukurannya yang biasanya kecil, juga bisa disimpan ketika sedang tidak digunakan. Sama seperti jenis mesin pencuci piring meja (countertop), jenis ini juga memerlukan akses ke wastafel dapur untuk suplai air bersih dan pembuangan air kotor.

Jenis portabel biasanya memiliki dimensi lebar 20-25 inci, tinggi 34-38 inci, dengan kedalaman 27-30 inci.

Baca juga: Kapan Sebaiknya Spons Cuci Piring Dibuang?

2.Kapasitas

Kapasitas mesin pencuci piring adalah jumlah peralatan dapur yang dapat ditampung dalam satu kali pencucian. Salah satu pedoman yang bisa kamu perhatikan untuk mencari kapasitas yang tepat adalah berapa jumlah orang di rumah, kebiasaan makan, ukuran peralatan, sering atau tidak mengadakan acara besar yang menyisakan tumpukan cucian piring yang banyak, dan lain-lain.

Umumnya mesin berukuran standar dapat menampung sebanyak 12-16 barang dan yang berukuran besar dapat menampung 20 barang.

Cek kebutuhan daya listrik mesin sebelum membeli. | Shutterstock

3.Efisiensi energi

Salah satu kekhawatiran ketika membeli dan menggunakan mesin pencuci piring adalah konsumsi listriknya yang tinggi. Cookiners bisa menyesuaikan daya listrik di rumah dengan penggunaan daya mesin yang ingin dibeli. Cobalah cek keterangan konsumsi listrik mesin pada stiker atau boks informasi produk.

Dilansir dari situs Kontan, satu siklus pencucian hanya membutuhkan sekitar 1,02 kwh atau sama dengan Rp1.737. Saat ini memang produsen mesin pencuci piring berlomba-lomba menawarkan unit yang hemat energi.

4.Penggunaan air

Tak hanya konsumsi listrik, Cookiners juga harus memperhatikan konsumsi penggunaan air pada mesin pencuci piring yang ingin dipilih. Rata-rata mesin pencuci piring menggunakan 10 liter air untuk mencuci sekitar 80 alat makan dan masak. 

Baca juga: Cuci Piring Sepanjang Waktu

5.Fitur

Beberapa fitur mesin pencuci piring yang perlu diperhatikan sebelum membeli, antara lain:

  • Daya/kinerja pembersihan, misalnya mengklaim bisa mencuci berbagai jenis cucian, pengaturan mencuci normal, berat, dan ringan, pilihan suhu air, serta filter yang bisa dilepas sehingga memudahkan perawatan.
  • Tingkat kebisingan, biasanya ditunjukkan oleh tingkat desibelnya, semakin rendah desibelnya maka semakin pelan suara yang dihasilkan ketika mesin bekerja.

 

Setelah mengetahui kebutuhan dan ketersediaan ruang di dapur, Cookiners bisa memilih jenis mesin cuci yang tepat untuk dibeli. Pastikan juga pas dengan budget yang Cookiners miliki, ya!



Sumber:

https://www.tomsguide.com/how-to/7-things-to-look-for-when-buying-a-dishwasher

https://www.forbes.com/home-improvement/kitchen/dishwasher-buying-guide/

https://www.lowes.com/n/buying-guide/dishwasher-buying-guide

https://amp.kontan.co.id/news/penggunaan-mesin-cuci-piring-lebih-hemat-dalam-segala-hal-benarkah

https://www.suara.com/lifestyle/2022/03/03/173800/3-mitos-pemakaian-mesin-pencuci-piring-sering-dibilang-boros-air-padahal-tidak