Saus karamel berwarna cokelat keemasan. | Shutterstock

9 Tips Membuat Saus Karamel Antigosong

author
Ratih Sukma Pertiwi
Sabtu, 25 Mei 2024 | 10:00 WIB

Membuat saus karamel bisa dibilang gampang-gampang susah. Salah metode atau perhitungan waktu bisa berujung gosong. Yuk, ikuti tips-tips membuat saus karamel antigosong dari Cookin! 

Saus karamel populer digunakan sebagai topping maupun campuran dessert dan minuman kekinian. Sebut saja salted caramel coffee, caramel silk pudding, glaze caramel donut, caramel brownies, caramel popcorn, dan banyak lainnya. Aroma karamel yang khas, warna cokelat keemasan yang menggoda, dan rasa yang legit manis menjadi daya tarik utama saus karamel.

Bahan-bahan untuk membuat saus karamel sebetulnya mudah didapat, diantaranya gula pasir, mentega tawar, susu cair, sirop jagung, dan garam. Meski terkesan sederhana, untuk mendapatkan tekstur dan rasa saus karamel yang pas terbilang tak mudah, Cookiners. Salah perhitungan waktu sedikit saja bisa berujung saus karamel gosong.

Dikutip dari situs Southern Living, berikut beberapa tips membuat saus karamel antigosong yang bisa Cookiners coba di rumah.

1.Persiapan yang baik

Sebelum memanaskan gula, siapkan dan takar bahan-bahan dengan tepat, termasuk memotong dadu mentega.

2.Gunakan pan antilengket berbahan tebal dan bagian dalamnya berwarna terang

Bahan tebal perlahan mengantar panas sehingga memperkecil risiko gosong. Sementara dasar pan berwarna terang memudahkan Cookiners memantau perubahan warna saus karamel.

3.Tambahkan sirop jagung

Sirop jagung mencegah gula mengkristal sehingga tekstur saus karamel halus dan tidak menggumpal. 

Tonton videonya: Jangan Sampai Nggak Bikin Pisang Karamel Wijen Superenak Ini!

4.Perhatikan besar api

Sebaiknya gunakan api sedang cenderung kecil supaya gula tidak cepat gosong.

Masak saus karamel di atas api sedang cenderung kecil untuk mencegah gosong. | Shutterstock

5.Jangan diaduk

Setelah gula setengah mencair, goyang-goyangkan pan supaya rata melelehnya. Hindari mengaduk gula karena justru bisa membuatnya menggumpal. Gunakan spatula perlahan untuk menyisihkan partikel gula yang menempel di sisi pan.

6.Jangan ditinggal

Membuat saus karamel membutuhkan perhatian ekstra, jadi jangan meninggalkan pan agar terhindar dari risiko gosong.

Tonton videonya: Caramel Cube Bread, Camilan Gurih Manis dan Praktis Buat Si Kecil

7.Gunakan susu hangat

Salah satu kesalahan umum membuat saus karamel adalah menambahkan susu atau krim dingin ke dalam gula panas yang menyebabkannya menggumpal. Jadi, gunakanlah susu atau krim hangat saat dituangkan pada gula yang sudah meleleh.

8.Mentega harus tetap dingin

Berbeda dengan susu yang harus hangat, mentega justru harus tetap dingin. Mentega dingin menghasilkan saus karamel yang sangat mengilap. Potong dadu mentega dengan ukuran sekitar 2 x 2 cm dan simpan di dalam lemari es sebelum digunakan. Masukkan mentega sepotong demi sepotong, lalu aduk rata untuk memastikan lemak teremulsi sepenuhnya.

Baca juga: 5 Cara Mudah Bikin Alpukat Cepat Matang, Mana yang Terbaik?

9.Simpan dalam lemari es

Setelah saus karamel selesai dibuat dan ingin disimpan, tuang ke dalam stoples kaca tahan panas dan kedap. Biarkan sampai dingin kemudian simpan di dalam lemari es. Saus karamel bisa bertahan hingga 2-3 bulan di dalam lemari es.

Jika Cookiners ingin menggunakannya kembali, cukup panaskan sebentar hingga saus mencair dan dapat dituang.

 

Selamat mencoba di rumah dan sajikan bersama hidangan favorit keluarga tercinta!

 

Sumber:

https://www.southernliving.com/how-to-make-caramel-7254146

https://bellyfull.net/caramel-sauce-recipe/

https://handletheheat.com/how-to-make-caramel-sauce/