Boleh! Tapi syarat dan ketentuan berlaku, ya. Ikuti langkah-langkahnya biar gak sakit karena cara makan yang salah.
1. Virus bisakah berkembang pada kemasan? Rasanya, sih, sampai saat ini belum bisa dibuktikan. Tapi saat ini orang pintar bukan hanya minum tolak angin, tetapi juga cermat berjaga-jaga. Jadi tak ada salahnya disemprot dulu kemasannya sebelum kita pegang. Kalau tak mau disemprot, habis pegang-pegang kemasan, segera cuci tangan dengan sabun.
2. Selalu siapkan keranjang bersih di depan pintu rumah. Biarkan pengantar makanan meletakkannya di dalam keranjang sehingga kamu tak perlu berhadapan dengan si pengantar.
3. Nah yang suka ”nyabu” alias pesan-pesan shabu-shabu set, wajib memanaskan dagingnya dengan matang sempurna.
4. Hindari memesan makanan yang tidak diolah seperti salad atau gado-gado misalnya. Iya, makanan ini sehat, tapi bikin sendiri dulu, deh di rumah. Cuci bersih-bersih, ya sebelum diolah.
5. Memilih penjual yang betul-betul menjalankan prokes adalah paling baik. Jadi coba-coba penjual yang belum kamu kenal saat ini, kurang bijak tampaknya.
6. Satu lagi, kalau kamu yang berjualan, jaga agar para tukang masak, bermasker rangkap dua dan tidak banyak mengobrol ketika memasak.
Simak juga:
Panduan Food Delivery Aman Di Tengah Serbuan Virus Corona
Pizza Saver, Pengaman Pizza Dalam Kotak Delivery
Biar Nggak Kacau, Ini 5 Cara Jaga Pola Makan Selama @#DiRumahAja