Isinya Lumer Di Mulut, Onde-Onde Cokelat Ini Kamu Wajib Bikin!
Semy
Minggu, 15 November 2020 | 12:06 WIB
Share
Onde-onde termasuk jajanan pasar yang banyak peminatnya sampai sekarang. Kita bikin yang agak beda kali ini. Kulitnya tipis dan renyah, sementara isiannya cokelat yang lumer saat digigit! Pasti makin cinta sama camilan tradisional satu ini!
BAHAN:
ISI: 120 gr dark cooking chocolate, potong-potong 120 gr susu
KULIT: 225 gr tepung ketan 50 gr kentang kukus, haluskan 60 gr gula pasir halus 1/2 sdt garam 170 gr air hangat wijen untuk melapis
CARA MEMBUAT: 1. Isi, rebus susu sampai hangat, matikan api, masukkan cokelat, aduk sampai cokelat larut. Bekukan di dalam lemari es. Bagi-bagi. Masukkan kembali ke dalam lemari es. 2. Aduk tepung ketan, gula, dan kentang sampai rata. Tuangkan air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga licin. 3. Bagi jadi beberapa bagian. Ambil sepotong, isi dengan odnan isi bentuk bola, celupkan di dalam air lalu gulingkan di atas wijen, goreng hingga matang.
Yuk, mulai memasak. Share hasil masakan mu di Instagram/FB. Jangan lupa tag/mention @Cookin.id dan pakai tagar #CookinID