Ingin Kerupuk Renyah dan Mekar Sempurna? Ini Trik Menggorengnya

author
Semy
Selasa, 7 Juli 2020 | 14:23 WIB

 

Menggoreng kerupuk ternyata nggak semudah bayangan. Sebab renyah saja nggak cukup, kerupuk juga harus mekar sempurna. Nah, untuk menghasilkan kerupuk renyah yang mekar sempurna ada triknya karena beberapa kerupuk memang berbeda cara gorengnya.



1. Kerupuk yang akan digoreng harus sudah dijemur dahulu.

2. Gunakan wajan cekung.

3. Gunakan minyak banyak (memenuhi 3/4 volume wajan).

4. Kerupuk sagu kecil-kecil, emping, kerupuk kulit, dan kerupuk ikan yang sagunya banyak digoreng di dalam minyak panas, bisa masuk dalam jumlah banyak sekaligus.

5. Kerupuk ikan dan udang yang besar, digoreng satu per satu, di dalam minyak panas, tetapi api kecil saja.

6. Putar-putar kerupuk sambil ditekan supaya melebar hasilnya. Bila akan menekuk, segera balik dan tekan agar melebar.

7. Kerupuk sagu putih dan kuning yang bentuknya berupa lilitan, seperi juga kerupuk mi, digoreng di dalam minyak panas, tetapi api kecil.

8. Kalau ukuran besar, menggoreng kerupuk harus satu per satu sambil ditekan supaya tidak menekuk. Kalau kecil 2-3 buah, jangan banyak.

 

Simak juga: