Es Alpukat Kocok Krim Gula Aren Ini Dijamin Jadi Dessert Favorit

author
Semy
Jumat, 1 November 2019 | 16:26 WIB

 

 

Ternyata bukan cuma jus avokad yang disukai banyak orang. Avokad yang dikocok banyak fansnya. Avokad yang tak terlalu halus akibat cuma dikocok ini justru bikin rasanya lebih nikmat. Yuk bikin es yang sekarang sedang hitz ini. Tentu dibuat lebih enak dan kekinian, dong, dengan gula aren dan taburan susu cokelat bubuk.

 

BAHAN:

6 buah avokad, ambil daging buahnya

6 sdm kental manis putih

1/2 sdt garam

500 gr es serut

 

SIROP GULA AREN (direbus di atas api kecil hingga larut dan mendidih):

200 gr gula aren, serut halus

100 gr air

 

KRIM:

150 gr wippy

300 gr air es

 

TABURAN:

susu bubuk cokelat

 

CARA MEMBUAT:

1. Krim, kocok wippy dan air es sampai lembut, dinginkan.

2. Belah dua avokad, kerat-kerat supaya terpotong kecil-kecil, masukkan ke dalam wadah, kocok bersama kental manis dan garam sampai hampir lembut.

3. Taruh es serut di dasar gelas. Sendokkan sirop gula aren. Tambahkan avokad. Taruh krim di atasnya, taburkan susu bubuk cokelat.

 

Simak juga: