Lidah Masak Kentang | ROMY PALAR/COOKIN.ID

Bumbu Meresap Bikin Lidah Masak Kentang Ini Makin Sedap

author
Semy
Jumat, 22 Februari 2019 | 15:30 WIB

 

Lidah, kalau dimasak di dalam banyak bumbu, terasa enak karena setelah empuk, bumbu mudah meresap ke dalamnya. Olahan lidah yang ini bukan hanya pas rasanya, tetapi paduan aroma pala dan daun jeruknya juga bikin sangat menggugah selera.

 

BAHAN:

300 gr lidah, rebus, potong kubus 3 cm

4 buah kentang kentang, potong kubus sebesar lidah, goreng di dalam minyak panas sekali hanya sampai berkulit

8 butir bawang merah, iris halus

3 buah cabai merah, potong 1 cm

3 buah cabai hijau, porotan 3 cm

2 cm jahe dimemarkan

2 cm lengkuas dimemarkan

4 sdm kecap manis

1 sdm kecap inggris

1/2 sdt bubuk pala

1/2 sdt garam

1/4 sdt merica

300 ml air

10 lembar daun jeruk, iris halus

 

CARA MEMBUAT:

1. Tumis bawang merah, cabai merah, cabai hijau, jahe, dan lengkuas sampai harum. Masukkan lidah dan kentang. Aduk rata.

2. Tambahkan kecap manis, kecap inggris, pala bubuk, garam, dan merica. Aduk rata.

3. Tuangkan kecap manis, kecap inggris, bubuk pala, garam, dan merica. Aduk rata.

4. Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil sesekali diaduk. Bila sudah meresap, tambahkan daun jeruk. Aduk rata. Angkat.

 

Baca juga:

Resep Kentang Pete Bumbu Bali Aroma Daun Jeruk

Kentang Pete | ROMY PALAR/COOKIN.ID

Resep Kentang Cah Daging Jamur

Kentang Cah Daging Jamur | ROMY PALAR/COOKIN.ID

Resep Kering Kentang Gurih & Renyah

Kering Kentang | ROMY PALAR/COOKIN.ID