Salah satu rujak yang sangat segar. Mengapa begitu? Ada nanas di dalam campuran gula. Selain itu bagi yang suka asam, boleh menambahkan jeruk kunci atau lemon cui. Nah, rasa asam manis ini dipadu cita rasa gurih dari kacang mede, jadi terbayang kelezatannya, kan? Video resep rujak saus mede nanas di atas harus ditonton kalau mau sukses membuatnya.
BAHAN:
200 gr nanas, potong-potong 1 buah bengkuang ukuran sedang, potong-potong
1 buah apel granny smith, potong-potong
6 buah jambu air/jambu biji merah, potong 4 vertikal
1 buah mangga indramayu, ukuran kecil yang mentah, potong-potong
SAUS:
50 gr kacang mede, dioven, tumbuk kasar
150 gr gula merah, disisir
6 buah cabai rawit merah
1 potong terasi, bakar
100 gram nanas, diblender
5 buah jeruk kunci, ambil airnya (kalau suka asam)
1 ¼ sdt garam
CARA MEMBUAT:
1. Ulek cabai rawit dan terasi sampai halus. Masukkan gula merah dan kacang. Ulek sampai gula halus. Tuangkan blenderan nanas. Ulek sampai rata. Tambahkan air jeruk (kalau suka) dan garam. Aduk hingga licin.
2 Tata buah di atas piring. Siramkan saus gula.
Untuk 5 porsi
Jangan lewatkan video-video resep ini:
Yuk, mulai memasak. Share hasil masakan mu di Instagram/FB. Jangan lupa tag/mention @CookinID dan pakai tagar #CookinID