Vinegar | SHUTTERSTOCK

Enggak Cuma Buat Masak, Cuka Juga Bisa Selesaikan 4 Masalah Ini

author
Ratih Sukma Pertiwi
Minggu, 2 Desember 2018 | 10:39 WIB

 

Cuka, baik cuka putih atau vinegar alias cuka apel memang tidak bisa dipisahkan dari masak-memasak. Tapi dengan kandungan asamnya tinggi, vinegar juga punya banyak kegunaan. Enggak cuma buat masak, vinegar juga bisa menyelesaikan 4 masalah ini.

 

1. Melepas Label Atau Sticker

Sering kesulitan melepas label atau sticker, entah di kaca, kayu, atau permukaan lain? Coba basahi sticker dengan cuka, lalu kelupas pelan-pelan. Sticker pun akan dengan mudah terkelupas.

 

2. Mengusir Bau Masakan

Dapur penuh asap dan bau masakan? Jangan khawatir, campurkan secangkir cuka dengan 2 cangkir air, lalu rebus. Tunggu selama sekitar 15 menit dan bau masakan di dapur pun akan hilang.

White Vinegar | SHUTTERSTOCK

 

 3. Membuat Pot Kembali Mengkilat

Pot plastik atau keramik indoor terlihat kusam akibat noda? Bersihkan saja dengan cuka. Caranya, isi tigaperempat ember dengan air dan seperempatnya dengan cuka. Rendam dan gosok pot selama beberapa waktu, lalu bilas. Pot pun akan terlihat seperti baru lagi.

 

 4. Pisau Bersih Dan Tajam

Pisau dapur biasanya kotor dan berminyak setelah digunakan untuk memasak. Untuk membersihkannya dari kotoran dan minyak, gunakan spons yang sudah dicelupkan ke dalam air cuka. Gosok-gosok dan pisau pun akan kembali bersih dan tajam.

 

 Baca juga:

Redakan Sembelit dan 8 Manfaat Ajaib Lemon Lain

Bagian 'Buangan' Dari 7 Buah dan Sayur Yang Banyak Manfaatnya