Cookiners, sadar enggak, kalau adonan pancake bisa jadi adonan waffle atau sebaliknya? Nah, ini video resep pancake dan waffl, sarapan sekaligus bekal yang praktis. Suguhkan waffle di pagi hari lalu buat pancake berikut isinya untuk bekal siang hari. Praktis banget!
BAHAN PANCAKE:
175 gram tepung terigu protein sedang
1 sendok makan gula pasir halus
1/4 sendok teh garam
1 sendok teh baking powder
2 butir telur, kocok lepas
1 kuning telur
200 ml susu cair
25 gram mentega tawar, lelehkan
sirop cokelat
PANCAKE LIPAT:
3 lembar daging burger, dibelah dua
3 lembar letus
1/2 sendok teh wijen hitam sangrai
SAUS KEJU:
100 ml susu cair
3 sendok makan keju spread
1/8 sendok teh garam
1 sendok teh maizena, dilarutkan
1 tangkai kecil peterseli cincang, peras
CARA MEMBUAT:
1. Campur bahan pancake sampai licin. Tuang ke dalam cetakan wafel. Biarkan matang. Sajikan untuk sarapan bersama saus cokelat.
2. Bekal, campur bahan saus keju sampai rata. Masuk sambil diaduk sampai meletup-letup, dinginkan.
3. Sisa adonan waffle, dibuat pancake tipis. Taruh letus di atasnya. Tata 2 iris daging burger di satu sisi. Lipat dua. Celupkan atasnya ke dalam saus keju. Taburkan wijen hitam.
Simak juga:
Yuk, mulai memasak. Share hasil masakanmu di Instagram/FB. Jangan lupa tag/mention @CookinID dan pakai tagar #CookinID